SINERGI ANTAR LEMBAGA ZISWAF, Mengapa Sulit Terjadi?

www.baitulmaalbestari.org 
Supardi Lee 
Direktur Baitul Maal Bestari (Pusat Pinjaman tanpa Bunga)

Semua pimpinan lembaga Ziswaf bila ditanya "Mau kah bersinergi dengan lembaga2 lain?" , pasti jawabannya : "Mau..!"

Apakah sudah ada contoh Sinergi yang dimaksud? Sepertinya belum. Memang banyak kemauan tak lanjut menjadi aksi nyata yang efektif. Kenapa? Ada lima (5) alasan setidaknya. 

Pertama, JARANG SILATURAHIM. 
Para pimpinan lembaga Ziswaf, jarang yang saling berkunjung. Tak ada keakraban. Ada jarak yang memisahkan.

Jarang ngopi bareng, jarang ngaji bareng. Beliau-beliau ini enggan mengunjungi kantor lembaga Ziswaf lain. Inginnya dikunjungi. Alasan2 teknis seperti macet dan jauh pun hadir.

Kedua, EGO LEMBAGA
"Lembaga saya sudah besar. Kenapa saya yang harus mengunjungi mereka?" Ow...ego seperti ini tak disadari ada di benak. Apa untungnya berkunjung ke sana? Lembaga saya bisa koq punya Program seperti itu sendiri. 

Memang ego akan jadi penghalang segala kebaikan. Maka buku "Character Building" Erie Sudewo tempatkan Tak Egois sebagai Karakter Dasar yang sangat penting. 


PENDAFTARAN ANGGOTA BESTARI


Ketiga, MINIM INOVASI.
Tak akan ada sinergi tanpa inovasi. Program yang Inovatif memerlukan sumberdaya besar. Bila dihela sendiri, momentum program akan lewat. Atau kelelahan karena mengusahakannya sendiri tanpa hasil yang signifikan. 

Keempat, ADA KONFLIK
Karena beribu kejadian dan alasan, antar lembaga pun menyimpan konflik sendiri-sendiri : 
- Kalah di ajang pemilihan assosiasi lembaga. 
- Lembaga A dulunya adalah bagian lembaga B. Lembaga A memisahkan diri dan tak direstui lembaga B. 
- Pimpinan lembaga A dulu adalah pimpinan lembaga B yang keluar dengan alasan yang tak baik. 
dan lain-lain alasan konflik. Baik kelembagaan ataupun personal. 

Kelima, SIBUK HADAPI RUTINITAS
Inilah alasan paling berpengaruh kenapa lembaga Ziswaf tak bersinergi.
Mereka sibuk akan dirinya dan programnya sendiri-sendiri. 

Belum ada di Visi misi, Rencana Strategis  atau Rencana Kerja Tahunan yang mencantumkan : "Bersinergi dengan Lembaga A, B, C untuk Program X, Y, Z ". 

 Sesuatu yang tak direncanakan, sepenting apapun itu, akan sangat sulit menjadi kenyataan


Baca Juga, Pahala Memberi Pinjaman

No comments:

Post a Comment